10. UNIVERSITAS GUNADARMA (UG) – (WR 1302)
Universitas Gunadarma menjadi universitas yang mengalami penurunan yang sangat jauh dibandingkan tahun sebelumnya. Walau pada tahun 2013 mendapatkan posisi ke-5 universitas terbaik di indonesia dengan peringkat dunia 1165, namun tahun 2014 ini menjadi Universitas dengan peringkat nomor 10 di Indonesia dengan peringkat dunia 1302.
Penjelasan lebih lanjut: Wikipedia
Situs Web: gunadarma.ac.id
9. INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOVEMBER (ITS) – (WR 1228)
Dimana Pada tahun 2014 ini , ITS mengalahkan pesaing-pesaingnya dan menjadi universitas dengan peringkat nomor 9 di Indonesia dengan peringkat dunia 1228, bahkan mengalahkan Universitas Gunadarma yang pada tahun 2013 lalu berada di posisi ke-5, ITS yang sebelumnya pada tahun 2013 pun bahkan tidak termasuk dalam 10 Universitas terbaik di Indonesia.
Penjelasan lebih lanjut: Wikipedia
Situs Web: its.ac.id
8. INSTITUT PERTANIAN BOGOR (IPB) – (WR 1156)
Walaupun IPB mengalami penurunan peringkat menjadi nomor 8 dalam daftar 10 Universitas terbaik di Indonesia, namun peringkat dunia IPB mengalami peningkatan yang cukup baik dimana pada tahun 2013 yaitu 1290.
Penjelasan lebih lanjut: Wikipedia
Situs Web: ipb.ac.id
7. UNIVERSITAS DIPONEGORO (UNDIP) – (WR 1088)
Tahun 2014 ini mungkin merupakan tahun yang sangat baik bagi UNDIP, di karenakan peningkatan peringkat dunia yang sangat tinggi di bandingkan pada tahun 2013 yaitu 1455. UNDIP meraih posisi ke-7 mengalahkan Universitas Kristen Petra, Universitas Airlangga, dan IPB dalam hal universitas terbaik di Indonesia melalui peringkat dunia.
Penjelasan lebih lanjut: Wikipedia
Situs Web: undip.ac.id
6. UNIVERSITAS BRAWIJAYA (UB) – (WR 1052)
Pada tahun 2014 Universitas Brawijaya berada tetap di posisi ke-6 universitas terbaik di indonesia, walau posisi yang tidak berubah namun Universitas Brawijaya memiliki kenaikan peringkat dunia yang signifikan yaitu dari 1254 (pada tahun 2013) menjadi 1052 pada tahun 2014 ini.
Penjelasan lebih lanjut: Wikipedia
Situs Web: ub.ac.id
5. UNIVERSITAS PADJAJARAN (UNPAD) – (WR 1036)
UNPAD juga menjadi salah satu universitas di tahun 2014 ini yang mengalami peningkatan di bandingkan tahun 2013 (peringkat 1084), walaupun sekarang menduduki posisi nomor 5, namun UNPAD telah membuktikan kemajuan prestasi yang baik di bandingkan universitas lain di indonesia.
4. UNIVERSITAS AIRLANGGA (UNAIR) – (WR 1013)
Pada tahun 2014 ini Universitas Airlangga dapat berbangga hati di karenakan peningkatan peringkat yang sangat tinggi di bandingkan tahun 2013 (peringkat 1404), Universitas Airlanggapun menjadi universitas terbaik Indonesia dalam deretan ke-4.
Penjelasan lebih lanjut: Wikipedia
Situs Web: unair.ac.id
3. UNIVERSITAS INDONESIA (UI) – (WR 696)
Universitas Indonesia semakin mengalami penurunan pada tahun 2014 ini, dimana pada tahun sebelumnya berada pada peringkat 653, namun sekarang menjadi peringkat 696 di Dunia, di kalahkan oleh ITB, kemudian UGM yang telah masuk ke dalam peringkat 500 besar Universitas terbaik di Dunia.
Penjelasan lebih lanjut: Wikipedia
Situs Web: ui.ac.id
2. INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG (ITB) – (WR 636)
Pada daftar sebelumnya mengenai “10 Universitas Terbaik Indonesia Tahun 2013,” ITB mengalami penurunan dari Universitas terbaik Indonesia ke-1 dengan World Rank 600 menjadi universitas terbaik nomor dua dengan World Rank 636.
Penjelasan lebih lanjut: Wikipedia
Situs Web: itb.ac.id
1. UNIVERSITAS GAJAH MADA (UGM) – (WR 598)
Pada tahun 2014, Universitas Gajah Mada mengalahkan ITB (Institut Teknologi bandung) sebagai universitas terbaik nomor 1 di Indonesia, dimana pada tahun sebelumnya ITB telah menjadi Universitas nomor 1 di indonesia.Sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar